Tips Memilih Produk Sunscreen yang Tepat
Panduan Cara Memakai Sunscreen di Wajah
Perlindungan Optimal Menggunakan Sunscreen dari L’Oréal Paris
Manfaat Memakai Sunscreen Setiap Hari
Apakah Anda mengetahui bahwa sinar matahari merupakan musuh utama dari kulit Anda? Saat kulit wajah Anda terpapar sinar matahari terlalu lama tanpa perlindungan apa pun, dan terjadi berulang-ulang setiap hari, maka kulit wajah Anda akan berpotensi mengalami kerusakan, di antaranya adalah mengalami penuaan dini, hiperpigmentasi, kulit terbakar, sampai yang parah adalah kanker kulit.
Kerusakan ini disebabkan oleh kandungan sinar UVA dan UVB yang terdapat di dalam sinar matahari. Karena gelombangnya yang panjang, sinar UVA dapat menembus awan tebal, hujan, dan kaca jendela. Sinar yang sering disebut sebagai UVAging ini juga dapat masuk ke lapisan epidermis kulit dan membuat kerusakan terhadap sel-sel serta jaringan kolagen di sana, menyebabkan hiperpigmentasi serta munculnya tanda-tanda penuaan seperti keriput, kulit kering, kulit kendur, dan kulit tak lagi kenyal.
Sinar UVB, sering disebut sebagai UVBurning, walau memiliki gelombang yang lebih pendek, tapi daya rusaknya terhadap kulit cukup tinggi, terutama di permukaan kulit. Sinar UVB lah yang menyebabkan kulit Anda mengalami sunburn, kulit lecet dan melepuh, kulit menjadi kusam dan menggelap, serta memicu terjadinya beberapa jenis kanker kulit.
Jika Anda rutin memakai sunscreen setiap hari pada pagi sampai sore hari dengan mengikuti cara memakai sunscreen yang benar, maka Anda akan terhindar dari masalah-masalah kulit yang disebabkan oleh sinar UVA dan UVB ini. Tak hanya itu, kondisi kulit wajah Anda secara keseluruhan akan sehat.
Tips Memilih Produk Sunscreen yang Tepat
Sama seperti produk skincare lainnya, pemakaian sunscreen yang tepat akan memberi manfaat yang optimal bagi kulit wajah. Namun sebelum penjelasan langkah-langkah urutan pemakaian sunscreen, tips memilih produk sunscreen ini perlu Anda perhatikan.
- Ada dua jenis sunscreen yang terdapat di pasaran, yaitu physical sunscreen dan chemical sunscreen, yang dibedakan dari cara kerja bahan-bahan kandungannya. Physical sunscreen akan membentuk lapisan di permukaan untuk menangkis sinar matahari agar tidak menyentuh kulit. Sedangkan chemical sunscreen akan menyerap sinar UV, mengubahnya menjadi panas, lalu melepaskan panas tersebut ke udara.
Kedua jenis sunscreen ini memiliki keunggulan dan kekurangannya masing-masing. Physical sunscreen dinilai lebih aman bagi kulit sehingga cocok digunakan oleh kulit yang sensitif bahkan kulit anak-anak. Namun tekstur sunscreen ini cenderung kental dan meninggalkan warna putih yang tidak enak dipandang. Sebaliknya, chemical sunscreen memiliki formula yang ringan dengan bahan dasar air sehingga mudah menyerap. Ini membuat jenis sunscreen ini cocok untuk kulit berminyak dan rentan berjerawat.
- Anda disarankan untuk memakai sunscreen dengan spektrum luas yang melindungi dari sinar UVA dan UVB. Sebagai perlindungan terhadap sinar UVB digunakan SPF (Sun Protection Factor), sementara untuk perlindungan terhadap sinar UVA digunakan PA (Protection Grade of UVA). Jadi, hindari memilih sunscreen yang hanya mengandung SPF tanpa ada PA.
- Untuk negara tropis seperti Indonesia yang mataharinya bersinar terik, level perlindungan minimal yang disarankan terdapat di dalam sunscreen adalah SPF 30 dan PA++. Jika Anda banyak beraktivitas di luar ruangan, maka sebaiknya menggunakan sunscreen yang memberi perlindungan lebih kuat dengan SPF 50 dan PA++++.
Panduan Cara Memakai Sunscreen di Wajah
Setelah mengetahui tentang sunscreen yang tepat untuk Anda pakai sehari-hari, maka sekarang Anda bisa mempelajari cara memakai sunscreen di wajah. Hal yang perlu Anda ketahui terlebih dahulu adalah urutannya dalam skincare routine pagi hari. Sunscreen disarankan untuk diaplikasikan di langkah paling akhir. Jadi jika Anda bingung pemakaian sunscreen sesudah atau sebelum pelembap, maka jawabannya adalah sesudah aplikasi pelembap atau day cream.
Berikut ini cara memakai sunscreen yang disarankan oleh para dokter kulit:
- Berdirilah di depan cermin agar Anda dapat melihat dengan jelas aplikasi sunscreen. Aplikasinya memang harus benar-benar merata dan menutupi seluruh kulit wajah, telinga, dan leher.
- Keluarkan sunscreen dari kemasan dan taruh sepanjang dua ruas jari. Mengapa demikian? Karena Anda harus memastikan jumlah sunscreen yang Anda aplikasikan di wajah sudah mencukupi. Ukuran yang biasa dipakai adalah dua ruas jari penuh untuk wajah dan leher.
- Aplikasikan sunscreen secara merata di seluruh wajah, telinga, dan leher. Jika Anda merasa terlalu banyak sunscreen yang ada di jari Anda, maka cara memakai sunscreen yang bisa Anda lakukan adalah dengan layering. Aplikasikan dulu sebagian sunscreen sampai merata, lalu aplikasikan kembali.
- Aplikasikan ulang sunscreen setiap dua jam sekali, atau langsung aplikasikan ulang jika Anda baru selesai berenang, wajah basah oleh keringat, atau setelah mencuci wajah.
Perlindungan Optimal Menggunakan Sunscreen dari L’Oréal Paris
Untuk membantu melindungi kulit wajah Anda dari efek buruk sinar matahari, sudah hadir sunscreen L’Oréal Paris UV Defender UV Serum Protector. Rangkaian produk sunscreen ini memiliki perlindungan berupa SPF 50 dan PA+++ dari sinar UVA dan UVB, sehingga Anda terhindar dari berbagai masalah kulit yang disebabkan keduanya. Tak hanya itu, L’Oréal Paris UV Defender UV Serum Protector juga mengandung bahan-bahan aktif yang dapat membantu merawat kulit sehingga menjadi lebih sehat.
Ada empat varian dari L’Oréal Paris UV Defender UV Serum Protector yang bisa Anda pilih sesuai dengan jenis kulit, yaitu:
- L’Oréal Paris UV Defender UV Serum Protector Bright & Clear. Dilengkapi dengan kandungan niacinamide yang membantu merawat kulit normal cenderung kusam agar lebih cerah.
- L’Oréal Paris UV Defender UV Serum Protector Moisture & Fresh. Mengandung hyaluronic acid yang menghidrasi dan melembapkan kulit kering dengan optimal.
- L’Oréal Paris UV Defender UV Serum Protector Matte & Fresh. Dilengkapi dengan kandungan airlicium untuk membuat kulit tidak tampak berminyak dan menyamarkan pori-pori.
- L’Oréal Paris UV Defender UV Serum Protector Correct & Protect. Diperkaya dengan kandungan Vitamin CG (turunan Vitamin C) sebagai antioksidan yang mencerahkan kulit kusam.
- L’Oréal Paris UV Defender UV Defender Invisible Fluid. Sunscreen dengan tekstur sangat ringan, 20x lebih cari dengan 3 pertahanan dari keringat, kelembaban, dan polusi.
Setelah mengetahui cara memakai sunscreen menggunakan produk L’Oréal Paris UV Defender UV Serum Protector, Anda tak punya alasan lagi untuk melewatkan pemakaian sunscreen. Anda bisa mendapatkan varian L’Oréal Paris UV Defender UV Serum Protector secara online di website L’Oréal Paris Indonesia atau official store L’Oréal Paris Indonesia di e-commerce/marketplace terkemuka, serta di gerai L’Oréal Paris di pusat perbelanjaan, drugstore, dan toko kosmetik terkemuka.