Daftar Isi
1. Mengenal Bahan Aktif Skincare
2. Sepuluh Kandungan Skincare yang Boleh Dipakai Bersamaan
3. Kombinasi Bahan Aktif Mencerahkan di L’Oréal Paris Glycolic Bright Melasyl
Mengenal Bahan Aktif Skincare
Bahan aktif dirancang untuk mengatasi masalah khusus yang berkaitan dengan kulit, seperti kerusakan akibat sinar matahari, jerawat, dehidrasi, penuaan, hiperpigmentasi, dan sebagainya. Bahan aktif dalam produk-produk skincare merupakan elemen-elemen yang ditambahkan dalam jumlah yang berbeda berdasarkan jenis dan kebutuhan kulit.
Agar mendapat hasil perawatan kulit yang diinginkan, Anda sebaiknya menyisihkan waktu untuk lebih mengenal kandungan bahan aktif yang ada dalam produk skincare yang sering digunakan. Apalagi belakangan ini, ada banyak produk skincare dengan kandungan lebih dari satu bahan aktif yang hadir di pasaran. Penting bahwa semua produk dalam skincare routine bisa saling melengkapi sehingga Anda benar-benar dapat melihat hasilnya.
Mengenal kandungan skincare yang boleh dipakai bersamaan bisa memberi hasil lebih optimal dari perawatan kulit Anda. Sembarang me-layer bahkan mencampur produk skincare dengan bahan aktif yang berbeda bisa berpotensi membuat kulit iritasi bahkan meradang sehingga menyebabkan munculnya masalah di kulit wajah. Walau misalnya sama-sama cocok untuk jenis atau masalah kulit Anda, tapi untuk beberapa bahan aktif, pemakaiannya harus diatur.
10 Kandungan Skincare yang Boleh Dipakai Bersamaan
Ada banyak sekali bahan aktif yang bisa Anda temukan di dalam produk skincare, dan masing-masing bahan aktif tersebut menangani masalah kulit yang berbeda. Untuk mendapat hasil yang maksimal, Anda harus teliti mengenai kandungan skincare yang boleh dipakai bersamaan. Sepuluh di antaranya adalah:
1. Niacinamide dan retinol
Perpaduan dua bahan aktif ini merupakan senjata perawatan anti-aging yang paling dipilih. Retinol yang merupakan turunan Vitamin A selama ini dikenal andal dalam perawatan anti-aging. Namun karena retinol berpotensi menimbulkan iritasi, maka sebaiknya pemakaiannya di-layer dengan produk lain yang lebih lembut ke kulit wajah, seperti niacinamide. Bahan aktif ini memiliki kemampuan untuk mengatasi masalah skin barrier, sehingga dapat mengurangi potensi iritasi dari retinol.
2. Glycolic acid dan niacinamide
Kandungan skincare yang boleh dipakai bersamaan lainnya adalah glycolic acid dan niacinamide yang memberi berbagai manfaat. Paduan keduanya dapat membantu mencerahkan kulit wajah, mengatasi masalah jerawat, memperbaiki tekstur kulit, dan mengurangi tampilan pori-pori besar.
3. Vitamin C dan Vitamin E
Vitamin C dan E merupakan antioksidan yang melindungi kulit dari radikal bebas dan agresor lingkungan yang dapat merusak sel-sel kulit. Perpaduan kedua vitamin ini membuat Anda mendapat manfaat antioksidan dua kali lipat dibanding hanya menggunakan salah satunya. Paduan ini cocok digunakan pada pagi-siang hari karena dapat mendukung kerja sunscreen.
4. AHA dan BHA
Perpaduan kedua eksfolian ini dapat membantu eksfoliasi wajah secara optimal. Jika Anda memiliki masalah kulit kusam, bertekstur dan warna tidak merata, eksfoliasi teratur adalah solusinya. Eksfoliasi dengan bahan aktif AHA dan BHA akan membantu mengangkat sel kulit mati dan mempercepat regenerasi kulit Anda, dan bisa digunakan oleh semua jenis kulit.
5. Niacinamide dan symwhite 377
Merupakan paduan kandungan skincare untuk mencerahkan wajah yang efektif. Niacinamide adalah turunan Vitamin B3 yang bermanfaat untuk membuat wajah lebih cerah, mengontrol minyak berlebih, dan membuat skin barrier lebih sehat. Sedangkan symwhite 377 adalah bahan aktif yang tergolong baru yang diklaim sangat efektif untuk mencerahkan kulit wajah. Jika dipakai bersamaan, kedua bisa saling melengkapi dan mengatasi hiperpigmentasi dengan lebih cepat.
6. Glycolic acid dan resveratrol
Kombinasi keduanya sangat efektif untuk mengatasi masalah hiperpigmentasi, termasuk melasma. Dua kandungan skincare yang boleh dipakai bersamaan ini sama-sama bekerja menghambat pembentukan tyrosine, yaitu enzim yang penting dalam produksi melanin (zat pigmen di kulit dan rambut). Kedua bahan aktif ini bahkan sudah dibuat versi hibridanya, disebut dengan resveratryl triglycolate.
7. Salicylic acid dan niacinamide
Perpaduan dua bahan aktir yang cocok untuk jenis kulit berminyak dengan permasalahan pori-pori besar dan kulit bertekstur. Ini juga merupakan perpaduan kandungan skincare yang dapat menghilangkan bruntusan. Keduanya juga dapat membantu meredakan jerawat yang sedang meradang, kemerahan, dan mengontrol produksi minyak di kulit wajah.
8. Retinol dan hyaluronic acid
Jika Anda memiliki masalah kulit kering dan bertekstur, kombinasi dua bahan aktif ini adalah pilihan tepat. Hyaluronic acid disebut dapat meningkatkan permeabilitas retinol. Sehingga jika dipakai bersamaan atau di-layer, dapat membuat kulit menjadi lebih lembap dan terhidrasi dengan baik, sehingga kulit terasa halus dan lembut.
9. Vitamin C dan ferulic acid
Vitamin C dan ferulic acid merupakan kandungan skincare yang boleh dipakai bersamaan. Kandungan ferulic acid bisa membantu menjaga struktur kimia berbagai bentuk Vitamin C sehingga lebih efektif diserap oleh kulit. Kombinasi kedua bahan skincare ini juga diketahui dapat mencegah dan memperbaiki kerusakan kulit akibat paparan sinar UV dan mencegah munculnya tanda-tanda penuaan dini.
10. Glycolic acid dan hyaluronic acid
Dua bahan aktif ini merupakan kandungan skincare untuk memperbaiki skin barrier yang sangat baik. Glycolic acid sebagai eksfolian yang lembut dapat membantu mengangkat sel-sel kulit mati tanpa merusak skin barrier, malah menjaga pH-nya agar tetap sedikit asam. Sedangkan hyaluronic acid membantu meregenerasi sel-sel lipid di skin barrier, sehingga fungsinya optimal dalam melindungi kulit.
Kombinasi Bahan Aktif Mencerahkan di L’Oréal Paris Glycolic Bright Melasyl
Setelah mengetahui paduan bahan-bahan aktif yang efektif dalam merawat wajah, Anda yang memiliki masalah hiperpigmentasi dan kulit yang kusam bisa mengetahui paduan bahan aktif mana saja yang dapat membantu mengatasi masalah kulit wajah Anda. Paduan glycolic acid, melasyl, niacinamide, dan symwhite 377 dapat Anda temukan di L’Oréal Paris Glycolic Bright Melasyl yang ditujukan untuk mencerahkan kulit perempuan Asia.
Rangkaian L’Oréal Paris Glycolic Bright memiliki empat manfaat untuk mengurangi masalah kulit wajah berupa noda hitam, kulit kusam, warna kulit tidak merata, dan tekstur yang terasa kasar. Telah teruji secara klinis, rangkaian ini dapat membantu menyamarkan noda hitam sampai -57% serta membuat kulit wajah bercahaya dengan seketika setelah pemakaian selama dua minggu.
Rangkaian L’Oréal Paris Glycolic Bright terdiri dari lima produk berupa L’Oréal Paris Glycolic Bright Daily Cleanser Foam, L’Oréal Paris Glycolic Bright Instant Glowing Face Serum, L’Oréal Paris Glycolic Bright Glowing Day Cream SPF17, dan L’Oréal Paris Glycolic Bright Glowing Night Cream untuk perawatan wajah sehari-hari. Tambahkan penggunaan L’Oréal Paris Glycolic Bright Instant Glowing Serum Mask secara berkala 2-3 kali dalam seminggu.
Rangkaian L'Oréal Paris Glycolic Bright yang memiliki kandungan skincare yang boleh dipakai bersamaan ini bisa Anda dapatkan secara online di website resmi L'Oréal Paris Indonesia atau official store L'Oréal Paris Indonesia di berbagai e-commerce/marketplace. Anda juga bisa membelinya secara langsung pusat perbelanjaan, drugstore, dan toko kosmetik ternama.